Rabu, 10 September 2014

SARTONO KARTODIRDJO



              


               Sartono kartodirdjo adalah seorang sejarahwan terkenal Fakultas Sastra dan Kebudayaan Universitas Gajah Mada, Yogyakarta. Ia lahir di Wonogiri, Jawa Tengah pada tanggal 15 Februari 1921. Gelar doktor diperolehnya setelah berhasil mempertahankan desertasinya yang berjudul “The Peasant Revolt of Banten in 1888: Its Conditions Case Study of Social Movement”, di Universitas Amsterdam Belanda.
                Isi disertasi yang dipertahankan pada tahun 1986 itu mengisahkan pemberontakan petani – petani kecil di Banten. Karya Sartono ini merupakan karya sejarah pertama yang dikategorikan sebagai historiografi modern karena menulis peristiwa sejarah dengan menggunakan pendekatan multidiemnsional.
                Sartono Kartodirdjo sendiri merupakan lulusan pertama jurusan sejarah Universitas Indonesia pada tahun 1956. Pada tahun 1957 ia mulai mengajar di Fakultas Sastra dan Kebudayaan UGM. Ia kemudian menjadi guru besar di almamaternya itu sampai pensiun pada tanggal 1 maret 1986.

(dikutip buku Indonesia Dalam Perkembangan Zaman)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar